igikalteng

Alasan yang Kuat Tujuan yang Jelas

Sasaran workshop IGI KalTeng berikutnya

Workshop atau pelatihan yang direncanakan oleh Ikatan Guru Indonesia wilayah Kalimantan Tengah selanjutnya adalah :

  1. Penulisan artikel populer ilmiah (bekerja sama dengan mass media nasional).
  2. Pelatihan Penelitian Tindakan Kelas (menunggu buku petunjuk dari IGI Pusat).
  3. Seminar-Seminar Nasional Pendidikan.
  4. Pelatihan teknologi informasi.
  5. Pelatihan membuat karya tulis ilmiah.
  6. Pelatihan kemampuan profesi guru mata pelajaran (bekerja sama dengan instansi berwenang dan terkait).

IGI adalah organisasi independen yang dibentuk dengan tujuan meningkatkan kompetensi guru dengan mutu Sharing and Growing Together. Salah satunya melalui milis : igi@yahoogroups.com.

IGI KalTeng berencana membuka Posko latihan ICT

Walaupun masih belum resmi, tapi direncanakan Ikatan Guru Indonesia wilayah Kalimantan Tengah membuka posko latihan untuk menguasai dan memantapkan pengetahuan guru tentang internet dan web blog sebagai sarana pembelajaran online. Posko ini juga akan menggandeng pengelola laboratorium komputer lainnya untuk berkolaborasi membangun komunitas guru melek teknologi informasi yang mudah-mudahan piawai dan tidak gaptek.

Rencana ini dilakukan setiap akhir pekan dengan lokasi (sementara) adalah Laboratorium Komputer di SMA Negeri-2 Palangka Raya yang berdekatan dengan sekretariat IGI Kalimantan Tengah.

Mudah-mudahan langkah ini dapat diikuti oleh cabang-cabang lain.

Menggunggah Dokumen dan Download dari ikon

Klik ini ambil filenya

Berikut adalah soal EVALUASI DINAMIKA ROTASI (silakan diunduh dengan klik kanan “save as”)

 

 

Pemanfaatan Media Digital oleh Guru KalTeng

Selama 3 hari berturut-turut setelah dilaksanakan pada tanggal 17 Februari 2011 di aula FKIP Universitas Palangka Raya dilanjutkan di laboratorium Multimedia SMAN-2 Palangka Raya, Ikatan Guru Indonesia Wilayah Kalimantan Tengah bersama pengurus cabang Kota Palangka Raya menyelenggarakan pelatihan membuat e-mail dan web Blog bagi guru-guru SD, SMP, SMA yang diikuti sekitar 40 orang guru. Kegiatan yang dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga, Drs. Ikhwanudin, M.Si serta dibuka oleh Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Drs. Netto W. Rahan, M.Si juga diisi dengan motivasi inspiratif dari Prof. Dr. Sanggam R.I. Manalu, M.Pd dengan Inovasi pembelajaran melalui Pemanfaatan Media Digital di dunia Pendidikan. Kata kunci pelatihan kali ini adalah : HAL-HAL KECIL YANG DAPAT MERUSAK NEGARA dan HAL-HAL BESAR YANG DAPAT MEMBANGUN NEGARA.

Yang aktif mengikuti kegiatan tersebut antara lain guru TK Katolik St. Maria, Guru SD Percobaan Palangka-4, SMAN-4 Palangka Raya dan SMAN-2 Palangka Raya.

Materi pelatihan : membuat e-Mail menggunakan yahoo dan gmail dilanjutkan dengan membuat blog di wordpress.

Pelatihan membuat blog wordpress diisi dengan mengunggah gambar atau foto, menggunggah video, menautkan blog, menautkan sesama blogger guru, mengubah foto profil dan gravatar.

Masih banyak yang harus diperbaiki dan ditambahkan terutama memperkaya tema, mengganti widget, menambah audio, menambah bahan ajar, mengisi audio, mengisi album foto. Yang harapannya nanti dapat dipergunakan para guru Kalimantan Tengah untuk mengaktualisasi dirinya melalui internet terutama pada blog guru.

Dengan harapan pada bulan Mei 2011 di saat diadakan pelatihan menulis artikel populer untuk media massa para guru sudah tidak canggung lagi menggunakan media internet atau blog ini untuk menulis dan terus berlatih menulis.

Berikut foto-foto kegiatan :

menuliskan pangkat di Lab Multimedia

Kegiatan Sore Ini

Alasan yang kuat Tujuan yang Jelas

Asal usul tulisan ini didasari dari ceramah interaktif yang dilakukan oleh owner Muliarder.com.

Jika anda dengan rajin mengikuti blog di atas, semoga bertautan cukup jelas dengan tujuan dari workshop yang dilakukan oleh IGI Kalimantan Tengah bekerja sama dengan IGI Cabang Kota Palangka Raya.

Semoga dengan membaca bagian terpendek dari posting kali ini, menjadi ilham bagi para guru di Kalimantan Tengah atau di Palangka Raya khususnya.

Besok Workshop Ke-2 …

Pada esok hari, 17 Februari 2011 akan diadakan workshop Pemanfaatan dan inovasi media digital di dunia pendidikan yang diadakan di FKIP Universitas Palangka Raya.

Semula berharap bakal diisi dengan peserta yang masif, ternyata hanya sekitar 60 peserta yang memastikan dirinya hadir dan ikut. Walaupun dengan jumlah peserta demikian, harapannya workshop kali ini lebih bermakna sedikit dibanding yang pernah dilakukan di Hotel Luwansa (sebagaimana posting awal blog ini) 😀

Kita lihat saja besok !

Workshop Berkelanjutan

Kali ini guru diberi kesempatan seluas-luasnya untuk meningkatkan kompetensinya melalui wadah Ikatan Guru Indonesia, terutama guru-guru di Kalimantan Tengah ayo bergabung bersama kami dan mari kita adakan pelatihan atau workshop yang dapat meningkatkan kompetensi kita bersama.

Ada ide ? …. Januari dan Februari 2011 direncanakan ada program untuk pelatihan berskala besar untuk ber-eMail dan nge-Blog bagi guru. Kami tidak menggunakan istilah Guru Go Blog … tapi Blogging for Teaching 😀

Ayo bergabung !

Ditunggu partisipasinya dari Pulang Pisau, Katingan, Gunung Mas, Seruyan, Lamandau, Sukamara.

Sementara Kapuas, Muara Teweh, Barito Utara, Barito Timur, Kotawaringin Timur, Kotawaringin Barat, dan Murung Raya tampaknya sudah bisa berjalan sendiri-sendiri 😀 ….

 

Workshop Motivasi dan Internet IGI Kalteng 2010

Hari ini diadakan workshop yang diselenggarakan oleh IGI Kalimantan Tengah di Hotel Luwansa yang terletak di Jalan G. Obos diikuti sekitar 50 peserta yang dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah, Guntur Talajan.

Pelatihan ini berisi motivasi yang diisi oleh Rizky Mahendra, MM (owner SSC Cabang Palangka Raya) yang juga NLP Certified Trainner yang dengan semangat membuat para peserta bersemangat. Dan satu hal yang saya ingat kata-kata “Alasan yang Kuat, Tujuan Yang Jelas”

Daftar peserta workshop kali ini yang sudah mendapatkan episode pertama pelajaran Membuat Email dan Membuat serta menulis Blog adalah :

  1. Marsaulina Demiaty
  2. Erwanto
  3. Defina Pahan
  4. Siti Juwariah
  5. Rumbun Pahan
  6. Eka Sinta Rahayu
  7. I Nyoman Suardana
  8. Suluh
  9. Suchiana
  10. Nataliriasi
  11. Rini Chem Sundari
  12. Hanna Michi
  13. Helita
  14. Nurhayati Zainudin
  15. Lilis Mire
  16. Hartani
  17. Dina Yuliana
  18. Kristiani Desy
  19. Lia Ebbe
  20. Yunsie Yulia
  21. Yortanio Sabang
  22. M. Rifani
  23. Grace Aceng
  24. Wisnanda Onna
  25. Dewi Sinta
  26. Mochamad Ariadi
  27. Yanti Arifin
  28. Sumini
  29. dan banyak lagi yang masih belum mengirimkan email dan terutama belum saya kenal 😆

Semoga pertautan ini menjadi awal perkenalan kita untuk berkarya dan berlatih mencerdaskan anak bangsa melalui peningkatan kompetensi.

Rencana berikut adalah berlatih menulis Blog yang baik … Kami bukan merencanakan yang muluk-muluk tetapi menjalankan peningkatan dengan penuh kehati-hatian.

“Alasan yang Kuat dengan Tujuan yang Jelas”